PERAN SERTA ORANG TUA
DALAM MENDIDIK ANAK SUPAYA TIDAK KECANDUAN GADGET
Gadget merupakan Perangkat elektronik atau bias disebut juga alat canggih “acang” yang memiliki unsur pembaruan atau dari zaman ke zaman bahkan hari ke hari memiliki pembaharuan baik dari Perangkat itu sendiri ataupun software dan aplikasi yg ada didalamnya.
Dilihat dari segi manfaat Gadget ini sangat membantu masyarakat bahkan hampir menjadi kebutuhan Primer masyarakat dimana hampir semua masyarakat menggunakan bahkan memerlukan gadget, apalagi dimasa pandemic sekarang ini dimana rapat, pertemuan bahkan belajar sekalipun diharuskan memakai gadget yang memiliki dan menggunakan jaringan.
Meskipun memiliki segudang manfaat gadget ini memiliki banyak kekurangan diantaranya memiliki radiasi yang berpengaruh pada kesehatan pengguna, selain itu juga dapat menjadikan kecanduan. Dimana pada dewasa ini banyak anak yang menderita kecanduan gadget atau disebut nomophobia (no mobile phobia) yang menyebabkan merasa kesepian karna kurangnya kegiatan sosialisasi dengan masyarakat sekitar bahkan stress.
Maka dari pada itu sangat penting peran serta orang tua untuk mengarahkan gadget ini pada kemanfaatan Perangkat ini, bukan berarti melarang tetapi lebih tepatnya mengarahkan kepada anaknya untuk menggunakan perangkat ini dengan tepat dan tidak berlebihan. Seringkali orang tua menganggap bahwa ketika anak sudah tidak rewel, mengganggu orang tua, mengganggu orang lain, menangis atau tenang dengan gadget nya maka lepas tanggung jawab orang tua, padahal TIDAK, jika kita membiarkan anak terus menerus menggunakan gadget tanpa kita awasi maka bukan hanya penyakit fisik seperti mata tetapi juga psikologi anak kita.
Maka mari kita bersama membimbing anak kita dengan sering memberikan waktu kepada anak, memberikan arahan untuk menggunakan gadget sesuai kebutuhan dan tidak berlebihan, memberitahu manfaat dan bahaya dari gadget itu sendiri, tanpa harus melarang anak kita.
Semoga artikel ini bermanfaat…
Jangan Lupa Tinggalkan Kritik Saran di kolom Komentar
Agar kami bisa terus memperbaiki dan memaksimalkan karya kami
Jangan lupa juga follow akun resmi dari Pemerintah Desa Cipedes
Terima Kasih…
CIPEDES, 08 OKTOBER 2021
KIM DESA CIPEDES